طَلَبُ الْعِلْمِ فَرِيْضَةٌ عَلَى كُلِّ مُسْلِمٍ #menuntut ilmu wajib bagi setiap muslim# اطْلُبُوْا الْعِلْمَ وَلَوْ بِالصِّيْنِ #tuntutlah ilmu walau hingga ke negeri Cina#

Jumat, 27 April 2012

Sakura di Boston?

Visit msnbc.com for breaking news, world news, and news about the economy


Indahnya sakura ternyata tidak hanya bisa kita temukan di Jepang. Namun di Bulan April "Sakura" versi Boston, Amerika Serikat bisa kita nikmati. Wow, festival yang disebut "Cherry Blossom" di Boston ini begitu menggiurkan bagi kebanyakan wisatawan atau pelancong Amerika di musim semi ini.

Ada beberapa hal unik mengenai Sakura di Boston:
1. Kejadian ini hanya akan ditemukan pada awal ataupun pertengahan April hingga 2 minggu setelahnya, setelah itu ,maka anda harus menunggu tahun berikutnya untuk kembali menikmati sakura Boston ini bermekaran.

2. Seakan Tiruan Sakura
Kerindangan, sifat bunga, bentuk hingga warna dan karakter pohon yang benar-benar layaknya sakura Jepang yang indah. Siapapun tak mau kehilangan kesempatan mengabadikan indahnya Cherru Blossom Boston.

3. Sakura yang ada di Benua Amerika
Setiap keluarga melepas penat dengan menghabiskan hari di sepanjang jalan yang dipenuhi oleh Cherry yang bermekaran mirip sakura asli di Jepang

4. Mini Jepang bagi Boston
Kondisi ini akan mengingatkan setiap warga Jepang yang tinggal di Boston akan tanah kelahirannya. Dan memang mini Jepang seakan tercipta karena Cherry Blossom khas Boston.

Namun, banyak juga yang mengatakan bahwa kecantikan sakura Jepang tak pernah terkalahkan meski di Boston ada festival Cherry Blossom di setiap April tiba.
Untuk yang belum berkesempatan berkunjung ke sana (termasuk saya), kita mungkin atau pasti berkomentar, "keduanya indah". HHmmm semoga kita bisa segera melihat langsung cantiknya sakura Jepang dan indahnya Cherry Blossom di Boston, agar segara dapat membandingkan yang mana yang lebih menawan.

aamiinn :)

1 komentar: